Berikut adalah prosedur operasional penggunaan aplikasi dalam proses pendaftaran menu:
No Urut adalah no urut item menu ditampilan aplikasi.
Prompt adalah isian nama menu yang akan tampil di aplikasi.
Modul adalah untuk mengkaitkan menu ini dengan modul yang mana.
Tipe Link adalah pilihan apakah menu ini akan dikaitkan dengan file dari internal aplikasi, atau merupakan link ke url di external aplikasi.
Jika menu ini dari internal aplikasi, pilih nama dan lokasi file yang terkait dengan menu ini, dan akan secara otomatis mengisi nama Class yang dipergunakan dan akan dipanggil di file tersebut. Data-data ini hanya diperlukan jika anda memilih Tipe Link dari Internal Link.
Isian
URL akan terbuka dan perlu diisikan jika anda memilih Tipe Link dengan External Link, dan isikan
URL untuk mengkaitkan dengan item menu ini.
Target adalah lokasi frame dimana menu ini akan ditampilkan.
Sub Menu adalah isian untuk mengkaitkan item menu ini dengan menu induknya jika ada.
Setelah data-data diatas disikan, kemudian lakukan pengaturan hak akses terhadap item menu ini, Group Pengguna mana saja yang dapat melihat, membaca dan menulis terhadap item menu tersebut.
Pastikan semua data-data yang diisikan benar kemudian simpan.
-